Analisis Perbandingan Kinerja Routing Dinamis Dengan Teknik EIGRP dan OSPF Pada Topologi Mesh dalam Jaringan LAN

Authors

  • Priscillya Cita Raruna Program Studi Teknik Elektro, Universitas Sanata Dharma, Yogyakarta, Indonesia
  • Agustinus Bayu Primawan Program Studi Teknik Elektro, Universitas Sanata Dharma Yogyakarta, Indonesia.‎

Keywords:

EIGRP, OSPF, Delay, Troughput, Packet loss, FTP

Abstract

Dunia teknologi saat ini mengalami perkembangan yang cepat, terlebih pada teknologi jaringan komputer. Teknologi jaringan komputer merupakan sebuah teknologi yang saat ini banyak digunakan oleh manusia untuk berkomunikasi dan mengirim berbagai data dalam jarak yang saling berjauhan dengan cepat. Untuk dapat saling berkomunikasi manusia menetapkan aturan agar mudah dipahami yaitu bahasa, begitu pun komputer. Namun, dalam komputer yang dibutuhkan adalah Protocol yang akan menyepakati aturan-aturan berkomunikasi. Pengujian dilakukan dengan membandingkan kinerja routing EIGRP dan OSPF dengan menghubungkan beberapa jaringan menggunakan topologi mesh. Pengujian dilakukan dengan melakukan pengukuran berdasarkan parameter Delay, Packet loss, Throughput dengan kondisi Traffic saat tidak sibuk dan Traffic Sibuk. Tujuannya adalah untuk Mengetahui unjuk kerja routing dinamis Enhanced Interior Gateway Routing Protocol (EIGRP) dan Open Shortest Path First (OSPF). Delay dan Packet loss digunakan untuk mengetahui kinerja Routing pada pengiriman paket ICMP, sedangkan Throughput digunakan untuk mengetahui kinerja routing pada pengiriman HTTP dan FTP. Pengujian yang telah dilakukan menunjukan bahwa Hasil simulasi dan pengujian EIGRP memiliki nilai rata-rata delay terendah dibandingkan OSPF. Hasil pengujian packet loss yang dikonfigurasikan menggunakann EIGRP dan OSPF pada topologi mesh yaitu 0% atau tidak terjadi packet loss. Hasil pengujian parameter throughput traffic tidak sibuk routing EIGRP memiliki hasil throughput lebih besar dibandingkan routing OSPF, sedangkan pada throughput traffic sibuk routing OSPF memiliki hasil throughput lebih besar dibandingkan routing EIGRP. Sehingga EIGRP memiliki kinerja terbaik berdasarkan parameter delay dan parameter throughput traffic tidak sibuk dan routing OSPF memiliki kinerja terbaik berdasarkan parameter throughput traffic sibuk.

 

The world of technology is currently experiencing rapid development, especially in computer network technology. Computer network technology is a technology that is currently widely used by humans to communicate and send various data over long distances quickly. To be able to communicate with each other, humans set rules so that they are easy to understand, namely language, as well as computers. However, in a computer what is needed is a protocol that will agree on the rules of communication. The test is done by comparing the routing performance of EIGRP and OSPF by connecting several networks using a mesh topology. The test is carried out by measuring based on the parameters of Delay, Packet loss, Throughput with Traffic conditions when not busy and Traffic Busy. The aim is to determine the dynamic routing performance of Enhanced Interior Gateway Routing Protocol (EIGRP) and Open Shortest Path First (OSPF). Delay and Packet loss are used to determine Routing performance on ICMP packet delivery, while Throughput is used to determine routing performance on HTTP and FTP deliveries. The tests that have been carried out show that Simulation and testing results EIGRP has the lowest average delay value compared to OSPF. The packet loss test results in EIGRP and OSPF in mesh topology are 0% or there is no packet loss. The test results of the non-busy traffic throughput parameter EIGRP routing has a higher throughput than OSPF routing, while on busy traffic throughput OSPF routing has a higher throughput than EIGRP routing. So that EIGRP has the best performance based on the delay parameter and the throughput traffic parameter is not busy and OSPF routing has the best performance based on the busy traffic throughput parameter.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Sumadi, Utami., “Cisco packet tracer & simulasinya”, 2017.[online] https://docplayer.info/31675191-Cisco-packet-tracer-simulasinya.html, [Accessed: Nov. 10, 2020].

Published

20-01-2022

How to Cite

[1]
P. C. Raruna and A. B. . Primawan, “Analisis Perbandingan Kinerja Routing Dinamis Dengan Teknik EIGRP dan OSPF Pada Topologi Mesh dalam Jaringan LAN”, SENTER, pp. 131–139, Jan. 2022.

Viewed

Abstract 514 times
pdf (Bahasa Indonesia) 194 times